Senin, 16 November 2009

Orang Ceria Jarang Terserang Flu!

Salah satu penyakit yang selalu muncul di musim hujan adalah flu.
Nah, untuk menghindarinya, ada tips mudah dan tak perlu mengeluarkan biaya sedikit pun, yakni selalu berpikir positif dan gembira.
Sebuah studi terbaru menyebutkan bahwa berpikir positif dan hati yang selalu riang bisa meningkatkan kekebalan tubuh terhadap penyakit, terutama menjelang musim dingin.

Hasil studi yang dipublikasikan dalam jurnal 'Psychosomatic Medicine' tersebut berdasarkan riset mengenai penyakit flu. Menurut tim peneliti, orang yang memiliki emosi positif bisa menangkis penyakit flu dan penyakit lain.
Teori ini didukung oleh alasan objektif, yaitu kegembiraan meningkatkan fungsi kekebalan, serta alasan subjektif, yaitu orang yang selalu gembira jarang menggaruk tenggorokan atau hidungnya. Seperti kita tahu, kuman atau virus mungkin saja berpindah saat kita menggaruk hidung.

Dari 193 orang yang menjadi responden dalam penelitian ini, tim mengamati kepribadian, standar kesehatan dan kecenderungan emosi mereka.

Mereka yang selalu gembira, energik, dan easy going, masuk dalam kelompok emosi positif. Sedangkan yang sering murung, mudah marah dan galak, masuk dalam kelompok emosi negatif.
Kemudian, tim peneliti memberikan setetes cairan yang berisi semacam virus flu yang akan menyebabkan gejala flu. Seminggu kemudian, responden melaporkan mengalami gejala flu, seperti badan pegal dan bersin.

Kemudian tim peneliti mengumpulkan data-data seperti produksi lendir hidung perhari. Dari situ diperoleh kesimpulan bahwa kelompok orang yang memiliki emosi positif, virus flunya tidak berkembang dan tak ada gejala flu yang parah.
Sebaliknya, pada kelompok emosi negatif, virus flu memang tidak berkembang, tetapi mereka merasa sakit dan tidak bisa melakukan pekerjaan karena gejala-gejala flu yang dialami. Jadi, jika ingin terbebas dari flu, jadilah orang yang selalu gembira dan berpikiran positif. Yuuuk...


[sumber dari sebuah milis, bulan Juni 2007]



Tidak ada komentar:

Posting Komentar